MAJENE  

AST-Aris Singgung Keberlanjutan Disela Bukber Dan Doa Bersama

Suasana dzikir dan doa bersama yang dirangkaikan dengan buka puasa di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Majene. Sabtu (23/03/2024).

sorotcelebes.com | MAJENE — Pemerintah Kabupaten Majene, Provinsi Sulbar menggelar dzikir dan doa bersama sekaligus dirangkaikan dengan buka puasa. Acara ini berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Majene, Sabtu 23 Maret 2024.

Mengusung tema “Merajut Ukhuwah Islamiah Memperkuat Persatuan Ummat Dengan Zikir dan Doa Menuju Majene Unggul Mandiri Religius”.

Dalam sambutannya, Bupati Majene menyebut, tema ini sangat relevan dengan kondisi bangsa saat ini. Apalagi, pasca pesta demokrasi masyarakat terpolarisasi dan berpotensi melahirkan perpecahan.

Baca Juga  Bawaslu Majene Potensi Rekrut Panwascam Untuk Pilkada 2024

“Maka melalui zikir dan doa bersama ummat diminta kembali bersatu dalam ukhuwah islamiah yang kokoh,” ungkapnya.

Ia juga katakan, selaku pemerintah Kabupaten Majene mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan imam dan taqwa. Termasuk memperkuat zikir mengingat allah.

“Berhenti saling menghujat dan memfitnah sesama ummat manusia. Sehingga bulan ramadhan ini kita mendapatkan ampunan dan keberkahan,” ujarnya Andi Achmad Syukri.

Baca Juga  AST : Pilkades Akan Digelar Setelah Pemilu dan Pilkada Serentak 2024

Terpisah, Bupati Majene saat ditanyai mengenai disela acara mengumumkan bahwa dirinya akan kembali berpasangan bersama ArisMunandar pada pilkada 2024.

“Kita akan kembali berpasangan dan ini sudah menjadi kesepakatan bersama keluarga termasuk orang tua kita H. Kalma Katta,” terangnya.

Sementara Aris Munandar, juga menyinggung akan kembali berjuangan pada tahun 2024 mendatang.

Baca Juga  AST Tindaklanjuti Instruksi Presiden RI

Hadir dalam acara, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkup Pemkab Majene, Kepala Puskesmas se-kabupaten Majene, Pj kepala desa se kabupaten Majene, forum mantan kepala desa serta para kepala lingkungan yang ada di kecamatan Banggae dan Banggae Timur. Dzikir akbar dipimpin.langsung Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Majene.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *