POLMAN – Gerak cepat dalam menerima aduan warga masyarakat dalam menjaga kamtibmas di wilayah tugas diperlihatkan personil polsek wonomulyo polres Polman dengan mendatangi TKP pengrusakan tanaman Rumah Rumah Sawah, Kamis (19/10/2023)
Kepala SPKT Polsek Wonomulyo Aipda Setio Untoro bersama piket fungsi langsung mendatangi TKP dengan adanya aduan masyarakat langsung turun untuk melakukan pengecekan lokasi pengrusakan yang dimaksud.
Bertempat di Jl.Poros Desa Sumberjo Kecamatan Wonomulyo Kab.Polman, Rumah-rumah sawah tersebut berada di dalam lokasi pekarangan yang sedang berperkara antara H.Jumadi dan Sumiati.
Rumah-rumah sawah tersebut didapati terbongkar di bagian belakang dan tempat duduknya dalam posisi tidak karuan.
setelah mendatangi TKP, Ka SPKT Polsek Wonomulyo menerima aduan dan menyampaikan bahwa laporan yang diterima akan ditindak lanjuti di unit Reskrim.
“Kami mengharap agar tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum, pastikan dan percayakan kepada kepolisian untuk menindaklanjuti laporannya, tentu sesuai dengan mekanisme penyidikan yang berlaku. Dalam prosesnya akan melibatkan nantinya tiga pilar di desa yakni Bhabinkamtibmas, Babinsa dan kades, “ungkap Ka SPKT. (Syarifuddin Andi)
(Humas Polres Polman)